Relawan Medis BSMI Kota Blitar berangkat menuju Palu

Bencana gempa bumi yang disusul dengan tsunami yang melanda Palu, Sigi Donggala di Wilayah Sulawesi Tengah sudah tercatat memakan banyak korban jiwa, belum lagi para warga yang menggungsi di tenda tenda penggungsian lebih dari 20.000 warga.
selain membuat lumpuhnya aktivitas, bencana ini juga menyulitkan para warga yang sakit untuk berobat.
BSMI terus memberikan bantuan bantuan yang sangat dibutuhkan di lokasi bencana, mulai pendistribusian bahan makanan, air mineral, pakaian layak pakai, popok bayi, susu formula serta obat obatan.
tidak hanya itu BSMI juga mendirikan rumah sakit Lapangan (RSL) di wilayah Sigi, Donggala yang merupakan wilayah terdampak parah.
para relawan datang silih berganti dari BSMI, tepatnya Rabu 24 Oktober 2018 BSMI Kota Blitar kembali memberangkatkan Relawan Medis serta relawan umum untuk menuju Lokasi bencana.
Tim yang berangkat Rabu pagi ini berhasil mendarat sampai palu pada Rabu sore menggunakan pesawat komersil Surabaya- Palu.
semoga ini bisa membantu saudara kita yang sangat membutuhkan pertolongan medis.
Maju Terus BSMI , Maju Terus Relawan BSMI

Reply